Cara Mencari Driver

Solusi Mudah PCI Simple Communications Controller

 

Keluhan mencari dan download driver PCI Simple Communications Controller banyak saya terima lewat email. Semoga artikel ini bisa menjadi solusi alternatif yang lebih mudah untuk menemukan driver PCI Simple Communications Controller, termasuk driver hardware lainnya.

Dibandingkan dengan cara sebelumnya, seperti dalam artikel  PCI Simple Communications Controller, maka cara ini memiliki satu kelebihan.

Yaitu, kita dapat langsung download software driver yang sedang kita cari, tanpa berpindah situs (layanan satu atap, nih). Ini dengan catatan jika driver yang dibutuhkan ada tersedia dalam data-base. Sehingga (diharapkan) tidak perlu mencari kesitus lain, ... siapa tahu Anda sedang beruntung ...

Cara Mencari Driver Komputer

Masuk ke situs DevID - http://www.devid.info/ - setelah situs terbuka, lihat gambar dibawah. Perhatikan angka warna biru dalam setiap gambar screenshot dibawah ini.


  • <1> - Isikan code Device-ID selengkapnya ke dalam Search-box -> tekan tombol [Search], tunggu sesaat. Cara memperoleh Device-ID silahkan dibaca pada artikel PCI Simple Communications Controller.
  • <2> - Muncul nama driver (jika ditemukan dalam data-base). Pilih/klik versi OS nya (gambar logo Windows) - 32bit atau 64bit, ini penting.
 

 

  • <3> - Mungkin ditemukan banyak driver. Pilih driver yang memiliki tanggal (Driver Date) atau versi (Version) yang paling baru.

Note :
Kemungkinan driver untuk hardware Anda terdiri dari beberapa modul, hal ini mengharuskan men-dowload semua modul yang diperlukan.

Contoh, perhatikan gambar : nama hardware = HUAWEI Moble Connect, nama software = 3G Application Interface.
Dalam contoh ini, software (modul-driver) Modem HUAWEI yang harus di-dowload adalah :
3G Modem (2009-12-05 gambar atas) + 3G Application Interface (2009-12-05) + 3G PC UI Interface + 3G Network Card (2010-01-26).
  • <4> - Langkah selanjutnya adalah klik icon [Diskett]. Langkah ini harus diulang sebanyak modul yang akan di-download. Atau (supaya gak bingung) gunakan cara : klik-kanan [diskett] -> open in new tab, lakukan pada semua modul yang dikehendaki. Sehingga akan terbuka tab-baru sebanyak modul yang dipilih.
 
  • <5> - Ini adalah detail modul : klik nama-driver. Perhatikan yang ada tanda [X] bukan driver, tetapi hanya sebuah file-info, tentu saja Anda boleh men-downloadnya.
  • <6> - Dengan meng-klik tanda [+] didepan [Supported devices] akan muncul daftar device/hardware yang di-support oleh driver yang telah Anda pilih.
 
 
 

  • <7> - Untuk men-download, klik [nama modul driver], selanjutnya buat folder penyimpanan - jangan disimpan di Desktop sebab file driver bisa mencapai puluhan Mb -, dan mulailah download.

Jika modem Anda memungkinkan, bisa saja melakukan download modul secara bersamaan, tetapi saran saya, dalam men-download file-driver lakukan satu per satu agar modem tidak mengalami saturasi. ... Sabar - sabar om..

 Akhirnya selesai juga..... sekian tutorialnya.... semoga bermanfaat... Selamat berburu software n driver2...
good luck....

0 Response to "Cara Mencari Driver"

eL - Habib Visitor

free counters

Google PageRank Checker Powered by  MyPagerank.Net
Yahoo bot last visit powered by MyPagerank.Net
SEO Stats powered by MyPagerank.Net