Notebook MSI GT60 dan GT70 dengan Fitur NVIDIA GeForce GTX 680M

eL - Habib Blog's - MSI mengenalkan notebook gaming GT60/GT70 versi terbaru dilengkapi dengan GPU NVIDIA GeForce GTX 680M sebagai motor bagi display anti-glare full HD 17.3 inchi dan 15.6 inchi. Dukungan canggih juga hadir melalui processor Intel Core 3rd Generation kode Ivy Bridge 22 nm yang membawa teknologi Turbo Boost untuk mencapai kinerja maksimal. Support memory DDR3-1600 sampai kapasitas 32 GB sehingga MSI GT60 dan GT70 siap  melahap semua aplikasi gaming paling ekstrim sekalipun.



Berbekal NVIDIA GeForce GTX 680M dengan fitur 1,344 CUDA core dan memory 4 GB GDDR5, MSI GT60 dan GT70 siap menampilkan visualisasi dengan performa kelas wahid. Melalui pengujian 3D Mark Vantage sanggup mencatatkan rekor P24,000. Disamping itu berkat teknologi NVIDIA Optimus memungkinkan MSI GT60 dan GT70 untuk beralih dari iGPU Intel ke grafis diskrit secara otomatis sesuai aplikasi yang sedang dijalankan. Dengan demikian akan menghemat konsumsi daya serta memperpanjang usia baterai notebook.









Notebook gaming MSI GT60 dan GT70 didesain menggunakan teknologi MSI TDE  (Turbo Drive Engine) untuk meningkatkan performa secara instan dengan sekali sentuh pada hotkey TDE. Teknologi Cooler Boost ditambahkan untuk mempercepat proses pendinginan sehingga stabilitas sistem tetap terjaga.

Bagian storage MSI GT60/GT70 digunakan dual SSD 256 GB yang support teknologi Super RAID guna meningkatkan kecepatan baca hingga 1000 MB/s, ini berarti 540 % lebih cepat dibanding HDD. Kecepatan tulis (write speed) pun bertambah sampai 800 MB/s. Bagi anda yang mempunyai hoby bermain game online akan dilayani melalui Killer E2200 Game Networking untuk mempercepat transmisi, mengurangi latency dan mengeleminasi game lag.

Teknologi transfer data paling canggih USB 3.0 tak lupa disematkan pada MSI GT60/GT70, memungkinkan anda untuk mengcopy Film HD berkapasitas 25 GB hanya dalam waktu 70 detik. Kombinasi antara teknologi MSI Audio Boost bersama Dynoaudio sound akan membawa pengalaman baru dalam menikmati alunan musik.

Spesifikasi MSI GT60 dan GT70 :


0 Response to "Notebook MSI GT60 dan GT70 dengan Fitur NVIDIA GeForce GTX 680M"

eL - Habib Visitor

free counters

Google PageRank Checker Powered by  MyPagerank.Net
Yahoo bot last visit powered by MyPagerank.Net
SEO Stats powered by MyPagerank.Net